foto

foto
Tanah Lot Dec'27'2010

Rabu, 15 Desember 2010

- Manfaat jus buah delima & Cara asyik mencegah kanker prostat

Jus Buah Delima Hambat Penyebaran Sel Kanker

img
foto: Thinkstock
 Manfaat buah-buahan dalam mengatasi penyakit
kanker kembali diungkap oleh para ahli. Kali ini jus buah delima terbukti menghambat penyebaran kanker prostat ke jaringan tulang. Diyakini buah ini berkhasiat juga untuk jenis kanker lainnya.

Buah delima atau pomegranate (punica granatum) berasal dari Timur Tengah, namun telah menyebar ke berbagai wilayah. Tanaman ini bisa hidup di iklim tropis maupun subtropis dan sering ditanam sebagai tanaman hias yang buahnya bisa dimakan.

Khasiatnya menghambat pertumbuhan sel kanker terungkap dalam sebuah penelitian di University of California, Los Angeles (UCLA) beberapa bulan yang lalu. Namun pada saat itu para peneliti gagal menjelaskan mekanisme biologis termasuk senyawa apa yang menyebabkan buah ini berkhasiat.

Bahkan perusahaan yang menyuplai buah delima untuk penelitian tersebut, yakni Pom Wonderful sempat didenda oleh Komisi Perdagangan Amerika Serikat. Pasalnya perusahaan ini dianggap memberikan klaim palsu terkait manfaat buah delima yang saat itu belum jelas betul.

Namun baru-baru ini peneliti yang sama akhirnya berhasil mengungkap bahwa penghambatan sel kanker dipicu oleh kandungan asam lemak dalam buah delima. Pada kanker prostat, senyawa ini bisa mencegah serangan kanker meluas ke jaringan tulang di sekitarnya.

Keberhasilan mengidentifikasi senyawa bermanfaat dalam buah delima dianggap cukup penting meski sebenarnya khasiat buah ini sudah diketahui sebelumnya. Para peneliti mengatakan modifikasi terhadap senyawa alami tersebut kini bisa dilakukan untuk meningkatkan efektivitasnya.

"Karena gen dan protein yang terlibat dalam persebaran sel kanker prostat tidak jauh berbeda dengan jenis kanker lain, maka asam lemak dalam buah delima bisa sedikit dimodifikasi untuk jenis kanker yang lain," ungkap Dr Manuela Martins-Green dari UCLA .
Hasil penelitian tersebut dipersentasikan dalam pertemuan tahunan American Society of Cell Biology ke-5 (up/ir)

Cara Asyik Mencegah Kanker Prostat

img
(Foto: thinkstock)
 Kanker prostat merupakan kanker yang paling umum terjadi pada pria. Ini bahkan merupakan kanker kedua yang paling mematikan. Tapi ada beberapa cara asyik yang dapat dilakukan pria untuk mencegah kanker prostat.

Cara pencegahan suatu penyakit biasanya membatasi diri untuk dapat melakukan hal yang menyenangkan, seperti mengurangi konsumsi daging merah, makanan yang digoreng atau hal-hal lain yang menjadi kesukaan banyak orang.

Ada beberapa cara pencegahan kanker prostat yang tetap mengasyikkan, antara lain:

1. Makan saus tomat marinara
Bahan utama dari saus marinara adalah tomat yang merupakan sumber dari lycopene, yaitu antioksidan kuat yang telah terbukti dapat mengurangi risiko berkembangnya kanker prostat pada pria.

Tomat hanyalah salah satu dari beberapa makanan anti-kanker prostat yang diketahui. Tapi membuat kombinasi makanan kreatif dengan bahan saus marinara adalah cara yang menyenangkan untuk dapat mencegah kanker prostat.


2. Mastrubasi
Banyak penelitian dalam beberaoa tahun terakhir memang menunjukkan bahwa masturbasi dapat melindungi terhadap kanker prostat. Hal ini terutama bagi pria diatas usia 40 tahun.

Namun kunci dari tercegahnya kanker prostat itu bukanlah masturbasi itu sendiri, tapi pada proses ejakulasi. Ejakulasi memungkinkan keluarnya cairan sperma yang mungkin bersifat karsinogenik.

Jadi dengan ejakulasi baik dari hubungan seksual dengan pasangan atau pun masturbasi, tubuh bisa melakukan proses pembersihan dan pengeluaran zat-zat beracun melalui media sperma.

3. Menari yang energik
Bukan rahasia lagi bila latihan olahraga merupakan salah satu cara yang paling kuat untuk mencegah penyakit. Olahraga dapat meningkatkan sirkulasi, sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan energi. Tapi tidak semua orang punya cukup motivasi untuk melakukan olahraga.

Maka salah satu cara untuk menggantikan gerakan olahraga adalah menari. Gerakan menari dapat menggabungkan olahraga dan gerakan yang menyenangkan.

4. Makan semangkuk sereal dengan susu kedelai di depan televisi
Gunakan waktu sarapan sebagai waktu makan yang sehat dan menyenangkan. Sarapanlah dengan sarapan sehat, sereal tinggi serat dan ganti susu sapi dengan susu kedelai. Kedelai mengandung bahan aktif yang dapat melawan kanker (mer/ir)






1 komentar:

  1. Nice article nih!
    Follow www.twitter.com/diskontop untuk mendapatkan voucher diskon jus. Hanya 10ribu.

    BalasHapus